Saturday, January 15, 2011

Mercedes Akan Hentikan Produksi ML63 AMG


JERMAN- Memasuki tahun 2011 Mercedes Benz berencana untuk menghentikan proses produksi dari salah satu produk SUV andalannya ML 63 AMG.

Seperti dilaporkan Autoblog, produsen mobil asal Jerman tersebut sebelumnya telah memberi pensiun terhadap produk hyperpowered lainnya seperti M5 dan M6.

Kini dengan alasan untuk memberi kesempatan terhadap model ML baru, Mercedes berencana untuk menghentikan ML63 AMG yang merupakan SUV terlaris di PasarAmerika Serikat.
Menurut rencana, model baru terebut nantinya akan memiliki mesin yang lebih sederhana namun tetap dengan kemampuan yang besar.

Dari kabar yang beredar, ML terbaru akan menggunakan dua pilihan mesin bensin dan tiga mesin diesel.

Mesin bensin entry level adalah sebongkah V6 yang memiliki output tenaga sebesar 272 hp yang akan terdapat pada ML50. lalu diikuti dengan V8 yang memiliki tenaga sebesar 388 hp yang akan terdapat pada ML500.

Sedangkan untuk diesel, akan tersedia mesin V6 yang memiliki tenaga sebesar 190 dan 224 horse power, dan yang terakhir adalah versi BlueTEC yang memiliki tenaga sebsar 211 hp.

Sedangkan ML 63 AMG yang akan dihentikan produksinya menggunakan mesin berkapasitas 6.200 cc V6 naturally aspirated yang sanggup menghasilkan tenaga hingga 510 hp dan torsi 630 Nm.
Powerplant ini memungkinkan sang SUV untuk dapat melakukan sprint dari 0-62 mph hanya dalam waktu lima detik dan bila pedal gas terus diinjak akan dapat mencapai 250 km/jam yang dibatasi secara elektornik

No comments:

Post a Comment